Itasuki Express Margo City Depok - SukiSuki DamDam SukiSuki Dam

10:42 AM

Eatin' Xperience 

Hi food lovers!
Kali ini enji akan ngobrolin sedikit tentang salah satu restoran di margo city depok, Itasuki Express. Actually, makan di Itasuki bukan hal yang direncanakan seperti yang sebelum-sebelumnya. Jadi, hanya kebetulan laper & lihat promonya untuk hot pot Itasuki. 

Sebelum tahu lebih banyak tentang menunya Itasuki, pernah kepikiran gak sih bedanya suki, shabu shabu dan hot pot atau steam boat? 
Sebenarnya itu semua sama kok, yang membedakan adalah sebutan yang berasal dari beberapa negara. Shabu shabu sebutan dari Negara Jepang, hot pot sebutan dari Cina dan suki sebutan dari Thailand. Sudah ngerti kan apa bedanya sekarang? 

Nah, untuk Itasuki ini entahlah dia punya konsep Jepang, Cina atau Thailand, karena kalau di lihat dari menunya mendominasi Asian food. Ya mungkin gabungan dari semuanya kali yaaa... 

FoodReview


Then, I ordered Suki. Paket suki di Itasuki margo city depok ini ada beberapa dengan isi yang berbeda. 

Paket Suki:

Nasi putih
Isi Suki: Sayuran (sawi hijau, sawi putih), jamur, bakso sapi, bakso, crab stick, cikwa, bakso lobster.
Kuah: Kaldu + bumbu tomyum


  • Harga (25K - 30K): Ya untuk harga lumayan murah dibanding suki di restoran lain. Tapi harga menunjukkan rasa gak ya? Coba lihat penilaiannya dibawah nih.
  • Rasa (7/10): Ya untuk rasa biasa aja sih sebenarnya. There is nothing spesial. Rasa kuah kaldunya juga gak gurih-gurih amat dan ditambah bumbu tomyum (kaya sambal gitu), menurut saya malah makin kurang pas ya apalagi kebanyakan. Bumbu tomyum-nya bener-bener asem. Emang si ya, yang namanya tomyum asem manis gimana gitu, but for me ga balance aja rasanya, too sour! Jadi, cukup masukin dikit-dikit aja terus cicipin udah oke belum. Dan untuk meningkatkan rasanya lagi, saya tambah bawang putih cincang goreng yang tersedia di meja. Actually, I need salt! karena rasanya cukup hambar. Ya what do u expect dengan harga segitu, plus isinya cuma frozen food aja. 
Sebenernya Itasuki punya banyak pilihan isian suki lainnya, berhubung saya pesen yang paket, ya frozen food isinya. 

Menu lainnya yang saya pesan adalah TUMIS SAPI CABE KERING.

TUMIS SAPI CABE KERING
  • Harga (around 50K)
  • Rasa (8.5/10): Enak! Bumbunya berani banget! Daging sapinya juga empuk dan cocok banget di makan pake nasi hangat. Menu yang satu ini ditaburin dengan kacang mede, which is good to make a crunchy texture on it. Rasa & aroma bawang putihnya juga berasa banget! It's so Chinese food I think ya... 

Beverage

Waktu pesan minuman di Itasuki margo city depok ini cukup agak kecewa karena hampir semua minumannya kosong. -_-
Pertama, pesen Kiwi mojito, kosong.....
Kedua, pesen kaya sejenis cendol atau es campur gitu (lupa namanya), juga kosong
Ketiga, salah satu teh yang dipengen juga kosong...
Then, waitress nya bilang yang ada doan ini dan ini (sambil nunjuk buku menu)
Okelah... kita pun pesen drink passion dan chinese tea gitu (lupa juga namanya).. hehe 

Interior Itasuki Express margo city depok



Itasuki Express punya beberapa spot meja yang unik, antara lain bangku ayunan, meja deket jendela (favorit banyak orang) dan meja depannya cermin (bingung ya).. ya begitu lah, dibayangin aja.. hehe

Overall makan di Itasuki Express margo city depok adalah 7 dari 10. 
Mau balik lagi? Emmmm... nggak juga si kayanya ... hehe

Okay segitu aja, thank u! :)


You Might Also Like

0 comments

Subscribe My Youtube Channel

Instagram